Hisbah Ceria Seasson 1

Segala puji bagi Allah yang telah membantu dan memudahkan segala urusan kita, Alhamdlillah kemarin tepatnya pada hari  minggu tanggal 31 desember tahun 2017 Yayasan Al-Hisbah mengadakn acara perlombaan khusus untuk anak didik Al-Hisbah dengan tiga Kategori perlombaan yaitu ; perlombaan hafalan Al-Qur’an hanya juz 30, perlombaan Adzan, dan perlombaan pilihan Da’i cilik (PilDaCil).

Berbagai lembaga atau TPA yang ikut, kurang lebihnya 9 tempat Ta’lim. Kegiatan ini tidak lain bertujuan agar menciptakan generasi muda yang bertaqwa kepada Allah ta’alla dan menumbuhkan atau memacu semangat Anak-anak dalam memperjuangkan Agama islam yg mulia ini, serta bertujuan menjalin ikatan ukhuwah Islamiyyah satu sama lainnya.

Kegiatan HISBAH CERIA Season 1 ini, dimulai pagi sekitar jam 08:00 hingga ba’da –setelah- dzhuhur. Adapun nama-nama pemenang dalam setiap perlombaan beserta nama lembaga/TPA sebagai berikut ;

  1. Lomba PilDaCil;

Juara I, Dhelvianty dari Yayasan Al-Furqon

Juara II, Nabila dari Yayasan Al-Hisbah

Juara III, Rizwan dari yayasan Al-Hisbah

  1. Lomba Adzan;

Juara I, Muhammad ismail dari Yayasan Al-Hisbah

juara II, Refan dari TPA Nurul Iman

Juara III, Fathan dari TPA AL-Hikmah

  1. Lomba tahfidzul Qur’an;

Juara I, Siti Nadira dari Yayasan Al-Hisbah

Juara II, Yuyun dari Yayasan Al-Furqon

Juara III, Umair dari TPA Baitul Aziz

Itulah sedikit pemaparan akan kegiatan yang Hisbah adakan. Setiap kegiatan apapun jenisnya kesuksesan dan kelancaran hanyalah berada pada kekuasaan Allah subhanahu wa ta’ala. Adapun kita hanya berikhtiar. Semoga apa yang telah kita lakukan ditulis disisi Allah sebagai amal kebaikan. Aamiin

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *