Alhamdulillah, pelaksanaan kegiatan daurah muhtasib telah usai dilaksanakan, hari senin, 1 agustus 2016 s/d 30 Agustus 2016. Kegiatan ini berjalan dengan baik dan memuaskan menurut para peserta yang mengikuti kegiatan ini.
Yang menjadi tujuan terpenting dari kegiatan ini adalah :
- Menghidupkan kembali syi’ar amar ma’ruf nahi munkar di kalangan para da’i.
- Menyiapkan dai yang trampil untuk melakukan kegiatan dakwah dan amar ma’ruf nahi munkar di lapangan.
- Menjalin hubungan yang baik antara yayasan hisbah dengan lembaga dakwah lainnya.
Dalam kegiatan daurah ini dikaji beberapa materi yang terkait dengan masalah amar ma’ruf nahi munkar yang disesuikan dengan para peserta dan para pemateri. Kegiatan ini meliputi kajian teori dan praktek dalam melakukan amar ma’ruf nahi munkar. Di mana para peserta mempraktekkan apa yang telah dipelajarinya dengan cara terjun langsung ke tempat-tempat yang tersebar di dalamnya kemungkaran-kemungkaran, mereka beramar ma’fur nahi munkar dengan memberikan nasehat secara langsung dan membagikan brosur dakwah kepada masyarakat. Hal ini dilakukan sebanyak 6 kali. Adapun tempat-tempat yang dikunjungi adalah sebagai berikut :
- Ampera, tempat ini adalah tempat di mana para pemuda dan pemudi berkumpul, di mana mereka menyia-nyiakan shalat dan melakukan tindakan berupa menjalin hubungan-hubungan yang haram.
- Jungle, sebuah tempat didaerah perkotaan sebagai tempat berkumpulnya para pemuda dan pemudi, khususnya pada malam minggu, di mana mereka menyia-nyiakan shalat dan melakukan tindakan berupa menjalin hubungan-hubungan yang haram.
- Beberapa Warnet (Warung Internet), dalam kegiatan ini alhamdulillah sebanyak 10 warnet telah berhasil dikunjungi, di tempat tersebut dibagikan kepada para pengunjungnya brosur dakwah dan juga disampaikan kepada mereka nasehat secara langsung.
- Angkutan umum,
Dalam kegiatan daurah ini, disamping dikaji masalah yang terkait dengan amar ma’ruf nahi munkar juga ditambahkan materi yang lainnya yang dibutuhkan oleh para peserta, seperti yang terkait dengan masalah “manhaj”, “gerakan syi’ah di indonesia dan bagaimana cara memanfaatkan teknologi jejaring sosial sebagai sarana berdakwah dan beramar ma’ruf nahi munkar dibarengi dengan praktek. Ada juga materi tentang ketrampilan berbicara dan menyampaikan khutbah jum’at. Dan semua peserta telah mempraktekkan langsung khutbah jum’at. Juga dibahas tentang cara beramar ma’ruf melalui majalah dan mass media. Alhamdulillah.
Dalam kegiatan ini diisi oleh beberapa syaikh, ustadz dan tamu undangan. Di antara syaikh yang ikut serta mengisi materi dalam kegiatan ini adalah syaikh Dr. Abdullah al-Wathban, musyrif markaz al-Muhtasib Lil Istisyaaraat di Kerajaan Arab Saudi. Beliau merasa gembira dengan kegiatan ini, dan mengucapkan rasa terima kasih kepada pihak-pihak yang telah memberikan dukungan dan ikut andil dalam mensukseskan kegiatan daurah ini.
Kegiatan ini diikuti oleh 20 orang dai, yang kesemuanya merupakan alumni Ma’had Badr al-Islami. Mereka semua akan dibagi ke beberapa markaz dibawah binaan Yayasan Hisbah, bogor dan di yayasan al-Hisbah sendiri untuk melakukan kerja dakwah, amar ma’ruf nahi munkar, dengan izin Allah ta’ala.
Artikel : www.hisbah.net
Ikuti update artikel di Fans Page Hisbah.net
Twitter @Hisbahnet,