Bolehkah mengobati sihir dengan sihir?

بسم الله الرحمن الرحيم الحمد لله، وصلى الله وسلم على رسول الله، وعلى آله وأصحابه، ومن اهتدى بهداه، أما بعد

Dengan menyebut nama Alloh yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Segala puji bagi Alloh bagi Alloh, semoga sholawat dan salam tercurahkan kepada Rosululloh, beserta keluarga dan para sahabatnya, dan siapa saja yang berbuat sesuai dengan petunjuknya. Amma ba’du :   

Sihir tidak boleh diobati dengan sihir, karena sesungguhnya sihir hanyalah dapat dikuasai dengan cara menyembah setan dan berdoa kepadanya, bukan kepada Allah, dan mencari kedekatan kepadanya dengan ibadah. Dan sihir termasuk dosa yang terbesar dari dosa-dosa syirik. Maka dari itu tidak diperbolehkan mengobati sihir dengan sihir. Ketika Nabi

-صلى الله عليه وسلم-

ditanya tentang Nusyrah

-النشرة-

(mengobati sihir dengan sihir), beliau

-صلى الله عليه وسلم-

menjawab: ”

هي من عمل الشيطان

(Itu termasuk amaliyah setan”. Dan itu adalah Nusyrah yang dipraktekan pada jaman Jahiliyah, yaitu mengobati sihir dengan sihir. Dengan demikian, tidak dibolehkan untuk mengobati sihir dengan sihir, tetapi harus diobati dengan cara yang lain, yaitu dengan ruqyah yang sesuai syariat dan obat-obatan yang sesuai syariat sebagaimana yang telah disebutkan para ulama. Dan tidak pernah diperbolehkan mengobati sihir dengan sihir yang mendekatkan kepada setan dan beribadah kepadanya.

 

Sumber : http://www.binbaz.org.sa/mat/9884

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *